Rahasia Belajar Bahasa Asing

kuliah

Apakah Anda pernah mencoba menguasai sebuah bahasa asing? Bahasa Inggris misalnya? Nah, jika dalam mempelajari bahasa asing ini Anda menemukan kesulitan, berikut beberapa hal yang mungkin bisa membantu agar Anda bisa dengan mudah dan cepat menguasai bahasa asing.

  1. Tentukan Tujuan Yang Jelas
    Hal pertama yag harus kita perhatikan adalah apa tujuan kita menguasai bahasa asing itu. Jika tujuan kita sudah jelas, misalnya ingin menjadi guide atau ingin sekolah ke luar negeri misalnya, kita akan menjadi lebih termotivasi dalam belajar dan menguasai bahasa asing tersebut.
  1. Berikan Batas Waktu
    Dalam menguasai sesuatu, kita harus menentukan kapan sesuatu itu harus dikuasai. Dalam menguasai bahasa, batas waktu ini akan menjadi pegangan kita dalam menentukan jadwal belajar kita. Jika kita ingin menguasainya dalam waktu yang lebih singkat, kita harus memperbanyak jam belajar kita, dari 2 jam per hari, menjadi 3 atau 4 jam per hari misalnya.
  1. Mulailah Dari Menghafal Kata Kerja
    Ini adalah hal yang sangat penting. 90% kegagalan menguasai bahasa asing adalah kurangnya perhatian untuk menghafal kata kerja pada tahap-tahap awal belajar. Dalam banyak kasus, pelajaran bahasa asing biasanya diawali dengan menghafal kata benda, warna-warna, bagian-bagian tubuh, musim, jam dan waktu, serta kata-kata lainnya. Jika kita belajar mulai dari menghafal kata kerja, kata-kata benda, warna dan lainnya itu akan ikut kita pelajari secara otomatis saat kita menggunakan kata kerja yang kita pelajari. Maka dari itu, mulailah belajar bahasa asing dari kata kerja yang sering kita gunakan sehari-hari seperti membaca, menulis, makan, minum, mandi, dan sebagainya.
  1. Belajarlah Sambil Menulis
    Bahasa asing apapun yang sedang kita pelajari, kita harus mempelajrinya sambil menulis. Ini penting karena menulis akan mempertajan ingatan kita tentang apa yang sedang kita pelajari. Salah satu cara yang cukup ampuh adalah dengan membuat sebuah buku harian atau catatan harian. Di dalam catatan harian ini kita tulis apa-apa yang kita lakukan pada hari itu, apa-apa yang kita lakukan pada hari sebelumnya, dan rencana atau apa yang akan kita lakukan pada hari selanjutnya. Usahakan menulisnya dengan menggunakan bahasa asing yang sedang kita pelajari. Kita tidak usah takut salah, karena catatan harian ini hanya akan kita baca sendiri.
  1. Belajar Terus Menerus
    Saat mulai belajar, biasanya kita memiliki motivasi yang sangat tinggi. Tapi seiring berjalannya waktu, kita terkadang akan merasa bosan dalam belajar, apalagi saat pelajaran terasa semakin sulit kita kuasai, dan tanpa sadar kita biasanya berhenti belajar, dan baru mulai lagi saat ada kebutuhan mendesak dalam menggunakan bahasa asing yang sedang kita pelajari, seperti saat akan interview kerja misalnya. Kebiasaan belajar seperti ini sangat tidak baik, karena semua usaha keras kita sebelumnya akan menjadi sia-sia, dan kita harus mengulanginya dari awal lagi. Jadi apapun rintangan dan halangan yang kita hadapi, baik itu rasa bosan, kesibukan, atau yang lainya, kita harus tetap pada tujuan awal kita, bahwa kita harus bisa menguasai bahasa asing yang sedang kita pelajari. Jadi tidak ada alasan sama sekali untuk berhenti, walaupun untuk beberapa saat saja.
  1. Jangan Lupa Mengulang
    Mengulang adalah ibu dari keterampilan kita. Apapun yang kita lakukan secara berulang dan terus menerus, akan membuat kita menjadi ahli dalam bidang tersebut. Begitu juga dengan bahasa asing. Kita harus mengulang semua pelajaran yang sudah kita pelajari lagi dan lagi, sampai kita tak perlu berpikir lagi tentang materi pelajaran tersebut. Dengan cara seperti ini, tidak ada kemungkinan kita untuk gagal dalam menguasai bahasa asing yang sedang kita pelajari.
  1. Belajarlah Secara Bergrup atau Berkelompok
    Dalam mempelajari bahasa asing, kita tidak bisa belajar sendiri. Kita memerlukan orang lain, atau beberapa orang lain untuk melatih dan menilai perkembangan belajar kita. Jadi buatlah kelompok dari minimal 2 orang sampai yang ideal 10 orang. Gunakanlah bahasa yang sedang kita pelajari dalam kehidupan kita sehari-hari. Jika kita sudah bisa membuat percakapan sederhana, mulai tingkatkan ke pembahasan yang lebih rumit dan memerlukan penjelasan yang lebih panjang. Belajar secara berkelompok akan membuat kita terpacu karena bersaing secara sehat, dan niscaya hasilnya kita akan sukses bersama-sama.

Demikian tips untuk menguasai bahasa asing. Semoga bermanfaat.

Cara Mengatasi Sembelit atau Susah BAB

buah-buahan

Anda pernah menderita sembelit atau susah buang air besar? Rasanya sangat tidak enak, bukan? Nah, untuk mengatasi agar hal yang sama tidak terjadi lagi kepada Anda, kami akan bagi tips berikut.

Pertama, ketahui makanan dan minuman yang mungkin menyebabkan sembelit. Beberapa makanan yang bisa menyebabkan sembelit adalah :

  1. Makanan yang rasanya asam seperti jeruk, mangga muda, boni, rujak asam, kepundung, dan sejenisnya.
  2. Makanan pedas, tentunya yang mengandung banyak cabai, termasuk juga merica, dan bumbu pedas kering lainnya.
  3. Buah-buahan tertentu seperti salak, durian, wani, duku.

Minuman yang bisa menyebabkan sembelit diantaranya :

  1. Kopi, jika diminum dalam jumlah yang banyak akan bisa menyebabkan sembelit.
  2. Teh, jika diminum secara berlebihan akan bisa menyebabkan sembelit.
  3. Teh susu, ini sangat cepat menyebabkan terjadinya sembelit.
  4. Minuman asam seperti jeruk hangat, es jeruk, kombucha, dan minuman asam lainnya.
  5. Minuman beralkohol seperti wisky, arak, wine, dan sejenisnya.

Jika makanan dan minuman seperti diatas bisa kita hindari, biasanya kita akan jarang kena sembelit atau susah BAB. Tapi jika karena lupa atau kaena hal lain, kita mengonsumsi juga makanan dan makanan tadi, berikut beberapa tips yang mungkin bisa dicoba untuk mengurangi dampaknya :

  1. Makan makanan yang mengandung banyak air terutama pepaya dan pisang.
  2. Minum air yang cukup banyak agar perut tidak panas.
  3. Buah naga adalah makanan yang sangat manjur untuk mengurangi sembelit atau BAB.
  4. Olah raga dengan cara melompat agak tinggi beberapa kali setiap pagi, atau sebelum mau BAB akan membantu mengatasi sembelit.

Demikian sedikit tips mengenai cara mengatasi sembelit atau sulit buang air besar. Semoga bermanfaat.